All New Sirion dan Kenyamanan yang Ditawarkan


Selain mesin dan tampilan luar atau eksterior, interior atau bagian dalam mobil juga sangat penting. Jika eksterior membuat suatu mobil tampak menarik untuk dipandang dari luar, maka interior menentukan kenyamanan seseorang saat menggunakan suatu mobil. Oleh karena itu, interior juga dapat dijadikan sebagai pertimbangan saat akan membeli mobil. Contoh mobil dengan interior yang nyaman adalah All New Sirion

Interior Mobil

Secara umum, interior mobil adalah istilah yang digunakan untuk menyebut beberapa komponen yang ada di dalam mobil seperti jok, dashboard, karpet, plafon, dan pengharum kabin. All New Sirion diproduksi pertama kali pada tahun 2007 dan telah mengalami beberapa kali perbaikan. Salah satu perbaikan yang dilakukan di bagian interior adalah speedometer di mana speedometer mobil ini mampu menampilkan berbagai informasi seperti jarak tempuh, konsumsi rata-rata BBM, status bahan bakar, dan lain-lain. Kabin mobil ini ukurannya tidak terlalu besar sehingga hanya dapat memuat maksimal lima orang penumpang yang tubuhnya tidak terlalu besar. Di bagian dashboard, city car ini dilengkapi dengan dashboard yang cukup keren. Lekukan pada dashboard, serta desain setir dan tuas transmisi juga memberikan kesan sporty yang sesuai dengan eksterior mobil. Selain beberapa komponen interior yang telah disebutkan, mobil ini juga dibekali dengan beberapa aksesoris seperti New Audio Head Unit Design yang dapat memutar musik dari berbagai media mulai dari MP3, CD,  DVD, radio, USB, AUX, hingga bluetooth. Dengan adanya aksesoris ini, perjalanan dengan mobil akan semakin nyaman dan menyenangkan. 

Kenyamanan dalam melakukan perjalanan dengan mobil dapat dipengaruhi oleh berbagai hal, baik hal-hal di luar mobil maupun di dalam mobil. Contoh hal di luar mobil yang dapat mempengaruhi kenyamanan dalam berkendara adalah kondisi jalanan. Jalanan yang rata akan membuat perjalanan dengan mobil menjadi nyaman karena minim goncangan. Sebaliknya, interior mobil Daihatsu seperti All New Sirion adalah salah satu hal di dalam mobil yang mempengaruhi kenyaman berkendara. Oleh karena itu, interior harus diperhatikan sebelum memutuskan untuk membeli mobil.

Join